Kamis, 25 Februari 2021

Istigosah bersama ponpes darussalam, IPM, IPNU IPPNU Komisariat Darussalam dan Pagar Nusa, di pimpin oleh Ikatan Muda Mudi Mawar (IPM)
















 

Istigosah bersama yang diselenggarakan oleh Ikatan Muda Mudi Mawar (IPM) Yang melibatkan semua santri pondok pesantren darussalam, Rekan dan rekanita IPNU IPPNU Komisariat Darussalam pada malam Jum'at sampai dengan Sabtu tanggal 25 - 26 Februari 2021 dalam arangka menyambut bulan rajab, bulan mulia bagi umat islam yang dimana di bulan tersebut terdapat keistimewahan 

Amalan-amalan bulan Rajab yang bisa dilakukan umat muslim adalah puasa. Ada beberapa pendapat terkait puasa yang dilakukan saat bulan Rajab. Pertanyaan mengenai hukum puasa Rajab juga pernah ditanyakan Utsman bin Hakim kepada Sa’id Ibnu Jubair. Seperti dikutip NU Online, keterangan tersebut direkam oleh Imam Muslim bin Hajaj dalam kitab sahih-nya, yang artinya:

"Utsman bin Hakim al-Anshari berkata, ‘Saya pernah bertanya kepada Sa’id Ibnu Jubair terkait puasa Rajab dan kami pada waktu itu berada di bulan Rajab. Said menjawab, ‘Saya mendengar Ibnu ‘Abbas berkata bahwa Rasulullah SAW berpuasa (berturut-turut) hingga kami menduga Beliau SAW selalu berpuasa, dan Beliau tidak puasa (berturut-turut) sampai kami menduga Beliau tidak puasa," (HR Muslim).

Sesuai dengan pendapat Imam An-Nawawi, hukum puasa di bulan Rajab adalah sunnah. Adapun pendapat ini juga dilandasi pada hukum puasa itu sendiri, boleh dilakukan kecuali hari-hari tertentu seperti hari raya Idhul Fitri dan Idul Adha.

Anda bisa memilih beberapa puasa sunnah selama bulan Rajab seperti puasa sunnah satu hari, puasa tujuh hari, puasa 10 hari, dan puasa 15 hari. Selain itu, setiap muslim juga dianjurkan untuk melakukan sholat sunnat ba’da Maghrib 20 rekaat 10 salam.

Salat Malam

Melakukan salat pada malam pertama bulan Rajab menjadi salah satu amalan yang dilakukan oleh Sayyidina Ali. Seperti dikutip dari NU Online, Syekh Abdul Qadir al-Jilani dalam kitab al-Ghun-yah menerangkan bahwa Sayyidina Ali memfokuskan diri beribadah pada empat malam dalam setahun, salah satunya malam pertama di bulan Rajab.

Artinya: "Sayyidina Ali radhiyallaahu ‘anhu memfokuskan dirinya untuk beribadah dalam empat malam dalam satu tahun, yaitu malam pertama bulan Rajab, malam Idul Fitri, malam Idul Adha, dan malam Nishfu Sya’ban."

Salah satu amalan bulan Rajab yang dilakukan oleh Rasulullah SAW adalah membaca doa. Nabi Muhammad SAW menganjurkan untuk membaca doa saat memasuki bulan Rajab. Adapun doa memasuki bulan Rajab adalah seperti berikut:

Allahumma barik lana fi rajaba wasya‘bana waballighna ramadlana

"Duhai Allah, berkahilah kami pada bulan Rajab dan bulan Sya’ban dan pertemukanlah kami dengan bulan Ramadlan."

Membaca Sholawat

Salah satu amalan bulan Rajab adalah membaca shalawat sebanyak-banyaknya. Sholawat nabi bisa dibaca kapan saja mulai dari pagi, siang, sore, dan malam. Hal ini sebagaimana yang disebutkan dalam salah satu surah Alquran berikut ini:

"Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya bersholawat untuk Nabi. Hai orang-orang yang beriman, bersholawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya," (QS. Al Ahzab: 56)

#IPM

#Ponpes Darussalam

#IPNU IPPNU Komisariat Darussalama